Maw Mblusuk?

HALO PEMBACA!

Selamat nyasar di blog Maw Mblusuk? !

Di blog ini Pembaca bisa menemukan lokasi-lokasi unik seputar aktivitas blusukan-ku ke sana-sini. Eh, kalau ada kritik, saran, atau pesan bilang-bilang aku yah! Nuwun!

Cari Artikel

LANGGANAN YUK!

Dengan berlangganan, Anda akan senantiasa mendapatkan update artikel terbaru blog ini.


Bisa berlangganan melalui e-mail.

oleh FeedBurner

Atau melalui RSS Feed berikut.
feeds.feedburner.com/mblusuk
Sabtu, 16 Februari 2013, 09:15 WIB

Akhir pekan nih Pembaca! Gimana? Sudah membaca cerita petualanganku bersama kawan-kawan ke Curug (atau Grojogan) Pulosari di Desa Wisata Krebet belum? Kalau belum, gih baca dulu, hehehe.

 

Gimana? Indah kan? Silakan lho berwisata ke sana, asal tetap dijaga kebersihan dan kelestariannya yah!

 

Nah, kali ini aku mau cerita tentang foto-foto keindahan Grojogan Pulosari yang sempat aku abadikan. Pembaca yang senang berwisata pasti juga mengabadikan momen-momen berwisata dengan foto dong ya? Aku bukan fotografer yang sudah ahli, hanya seneng motret aja. Aku juga tau kok foto-fotoku itu banyak kurangnya. Tapi senggaknya, semoga penjelasanku berikut ini bisa membantu pembaca untuk mengabadikan foto-foto Grojogan Pulosari yang lebih indah lagi.

 

Oh iya, selain kamera yang juga harus disiapkan ketika memotret air terjun adalah TRIPOD. Soalnya kadang (sebetulnya sih hampir "selalu") untuk memperoleh komposisi yang bagus, kita mesti nyebur ke dalam air. Untuk menjaga agar kamera tetap stabil saat memotret sambil basah-basahan (awas kepeleset!) kita butuh bantuan tripod.

 

Foreground, Background, dan Long-Shutter

Foto Grojogan Pulosari di Desa Wisata Krebet, Pajangan, Bantul saat belum terkenal

 

Foto di atas adalah foto Grojogan Pulosari yang paling luas terpublikasi dan paling banyak menuai kritik, hahaha.

  1. Poin 1 adalah batu, itu aku jadikan sebagai objek foreground yaitu objek menarik yang posisinya paling dekat. Yah, supaya ada kesan 3 dimensi di foto gitu.
  2. Poin 2 adalah background, yaitu air terjun. Aku sengaja memakai teknik long-shutter agar efek jatuhnya air terlihat seperti kapas, hmmm.
  3. Nah, poin 3 ini yang mengundang tanda tanya, hahaha. Sepeda lipat kuning! Aku sengaja menempatkan di tengah foto dengan warna yang mencolok agar perhatian tertuju ke situ, dengan maksud: 
    1. Pembanding ukuran besarnya air terjun.
    2. Pakai sepeda lipat aja bisa lho sampai sana.
    3. Memang untuk mengundang kontroversi, hahaha.

 

Sisi Lain Juga Tak Kalah Indah

Jangan terlalu terpaku pada satu titik pemotretan lho! Berhubung Grojogan Pulosari ini tidak luas banget, jadi ya lumayan enak untuk berpindah tempat. Sebelum memotret "serius", aku jepret dulu beberapa foto untuk mengira-ngira komposisinya. Setelah memutuskan mau bagaimana komposisinya, barulah dijepret "serius".

 

Foto Grojogan Pulosari di Desa Wisata Krebet, Pajangan, Bantul

Foto Grojogan Pulosari di Desa Wisata Krebet, Pajangan, Bantul

 

Bagian langit yang putih aku crop, karena pandangan manusia pasti pertama kali mengarah ke bagian yang paling terang.

 

Foto Grojogan Pulosari di Desa Wisata Krebet, Pajangan, Bantul

Foto Grojogan Pulosari di Desa Wisata Krebet, Pajangan, Bantul

 

Untuk yang belum tahu, kolam di dasar air terjun ini seperti dibendung gitu.

 

Gimana? Makin tertarik kan buat berkunjung ke Grojogan Pulosari? Ditunggu lho kedatangannya. Jangan lupa dipotret yah!


NIMBRUNG DI SINI

UPS! Anda harus mengaktifkan Javascript untuk bisa mengirim komentar!
  • IKAANIANI
    avatar komentator ke-0
    IKAANIANI #Selasa, 21 Mei 2013, 13:24 WIB
    waduh mas aku pas kesana pas ada dangdut jd nggak bs full poto2,,,bnyk orang :(
    iya mbak, makin terkenal...
  • ASMAWI
    avatar komentator ke-1
    ASMAWI #Minggu, 10 Mar 2013, 17:47 WIB
    Bagus juga ni tempat, bisa jd tujuan kami berikutnya. :D
    udah jadi berkunjung belum?
  • BOCAH PETUALANG
    avatar komentator ke-2
    BOCAH PETUALANG #Rabu, 27 Feb 2013, 15:25 WIB
    Mantap nih tips fotografinya, kalau bisa sekalian juga data exif-nya disertakan Om :)
    ah kalau EXIF sih rata2 seragam, ISO 100 atau 200, f/8 atau 11, shutter speednya menyesuaikan, hehehe
  • FIDYANSYAH
    avatar komentator ke-3
    FIDYANSYAH #Selasa, 26 Feb 2013, 16:49 WIB
    pake kamera apa ya mas?
    Nikon D80 + Filter ND400 Hoya
  • SINBIE
    avatar komentator ke-4
    SINBIE #Rabu, 20 Feb 2013, 16:21 WIB
    cool..... pngen ksitu... B-)
    mantaaap!
  • ANDIKA HERMAWAN
    avatar komentator ke-5
    ANDIKA HERMAWAN #Rabu, 20 Feb 2013, 12:15 WIB
    keren nih tempatnya, jadi penasaran buat jelajahin air terjun ini :D
    ayo ayo ayo diparani
  • SRIYONO SUKE
    avatar komentator ke-6
    SRIYONO SUKE #Rabu, 20 Feb 2013, 12:03 WIB
    Lama tidak mblusuk sini, selalu saja fotonya josh gandosh kotos kotos... mbledosss... :D
    Tapi yang ada orangnya kok aer terjunnya nggak selembut kapas yaaa...
    ayo mas belajar menjadi patung, yah minimal 10 detik nggak gerak lah... haha...
    biar foto aer terjun yang ada orangnya sama bagusnya dengan yang tak ada orangnya... :D
    oh iya, foto2 yang ada orangnya memang sengaja dipotret tanpa slow shutter, hehehe, biar jadi foto \"before\" dan yang airnya kayak kapas jadi foto \"after\".
  • BANG OI
    avatar komentator ke-7
    BANG OI #Senin, 18 Feb 2013, 19:37 WIB
    Selalu aja postingannya petualangan di tempat yang baru gue tau.
    Keren banget gan.
    Tengkyu Gan. Jangan mpe lupa KRS-an ya! oke?
  • MALIKA
    avatar komentator ke-8
    MALIKA #Minggu, 17 Feb 2013, 08:05 WIB
    Wah dulu sering maen ke daerah krebet gak tau ada grojogan bagus kaya gitu.
    Salam kenal..
    salam kenal juga! Gimana? sudah mampir ke Krebet lagi belum ya?
  • RUMPUTILALANG
    avatar komentator ke-9
    RUMPUTILALANG #Sabtu, 16 Feb 2013, 22:17 WIB
    wah...layak dikunjungi ni kang
    wah jelas dunk, monggo dikunjungi
  • ELISA
    avatar komentator ke-10
    ELISA #Sabtu, 16 Feb 2013, 09:54 WIB
    lha Wij, dirimu yg nunggu grojogan itu yaaa????
    (alinea terakhir...hehe)
    memang diriku dan dhemit itu bedanya tipis po mbak?